Seimbangkan Hidupmu, Kawans!

Semua orang udah tau bahwa hidup yang sehat harus seimbang antara kesehatan tubuh dan kesehatan pikiran, juga kesehatan-kesehatan lainnya. Seperti kesehatan kantong, kesehatan sosial dan banyak lagi.

Hari ini yuk kita bahas tentang keseimbangan hidup dengan semua kesehatan diatas.
Kesehatan tubuh bisa kita dapatkan lewat pola hidup sehat. Pola makan seimbang, istirahat yang cukup, olahraga teratur termasuk kedalam kategori ini.

Tinggalkan rokok, minuman keras dan zat adiktif lain, karena selain tidak baik buat kesehatan tubuh kita, juga berpengaruh besar terhadap produksi keringat. Keringat yang emang udah berlebih, akan makin melimpah ruah dengan zat adiktif tadi.

Kesehatan pikiran akan tercapat dengan menerima diri apa adanya. Ini penting, karena tanpa rasa nyaman terhadap diri sendiri kesuksesan sulit tercapai.

Bagaimana mungkin sukses jika kita masih menilai diri sendiri dengan harga yang rendah. Bagaimana bisa sukses jika kita selalu melihat kekurangan dan kelemahan sementara semua nikmat ALLOH Azza wa Jalla yang tiap detiknya kita nikmati, seakan tak pernah kita syukuri.

Bagaimana bisa sukses jika segala fasilitas untuk sukses yang terdapat pada tubuh kita, tidak kita maksimalkan. Sementara setitik keringat (ya mas yang dibelakang saya tau udah mau protes :"Setitik..seember!", saya belum selesai bicara mas, maksud saya, setitik keringat, seember hyperhidrosis wkwkwkw) selalu kita besar-besarkan.

Ya keringat berlebih adalah masalah besar. Ya keringat berlebih ini sulitkan aktifitas kita. Tapi mau diapain lagi? Kawans mau marah-marah sampe botak sariawan juga gak bakalan nyembuhin keringat. Yang ada malah nambah penyakit darah tinggi dan stress serta depresi.

Sebelum kondisi kering signifikan kita raih, sebelum kesembuhan diberikan oleh-NYA, maka berdamailah dengan dirimu sendiri. Terima diri apa adanya. Lengkap dengan paket hyperhidrosisnya. Lengkap dengan segala down dan kesulitannya.

Terima dirimu, biarkan keringatmu mengalir, biarkan orang melihat-bertanya-menertawakan, jawab dan ikut tertawakan dirimu. Bahwasanya mereka yang bisa menertawakan dirinya sendiri (dalam arti positif), berarti telah mengerti dan mengenal sepenuhnya akan dirinya!

Kesehatan kantong penting juga untuk keseimbangan hidup. Semua manusia sehat berakal pasti menginginkan kenikmatan dunia. Dan 99% kenikmatan tadi biasanya membutuhkan uang.

Kawans masih belum bisa kebayang beli satu unit mesin Iontophoresis yang berharga HANYA Rp14 juta? Rubah pola pikirmu, Kawans!

Balikin pernyataan diatas dengan :" Harga mesin Ionto mahal juga, tapi gw yakin dengan niat kesembuhan HANYA kepada ALLOH Subhanahu wa ta'ala, maka gw akan menemukan jalannya"

Banyak jalan menuju Roma. Jika ada kemauan dan niat, maka jalan akan terbuka. Dengan berkata bahwa mesin Ionto itu mahal dan saya nggak akan pernah bisa membelinya maka Kawans sama aja udah menutup pintu dan jalan menuju Roma!

Kesehatan sosial juga sangat penting, apalagi dizaman serba instan dan cepat ini. Media sosial online dan pertemanan langsung sangatlah penting buat kesehatan jiwa dan pikiran kita.

Mayoritas penderita hyperhidrosis menjauh dari sosial dan memiliki sedikit teman karena ketidaknyamanan kita akan kondisi keringat berlebih yang kita derita. Kembali ke poin diatas dimana kita wajib menerima dan merasa nyaman dengan segala kondisi yang ada pada tubuh kita.

Nikmati, syukuri dan maksimalkan kemampuanmu, maka jalan dan pintu menuju kesembuhan insya ALLOH akan semakin dekat dan terbuka lebar aamin.

Tetap semangat dan terus kejar kesembuhanmu, Kawans!

Comments

Popular Posts